Modifikasi GL Max Ala Cafe Racer 1970-an

Modifikasi GL Max Ala Cafe Racer 1970-an - Lagi - lagi Konsep modifikasi motor yang menjadi topik hangat di blog tutorial setelah di postingan sebelumnya sudah menggeber cara mengubah mesin CB atau GL menjadi tiger untuk berpacu di jalanan, maka kali ini Honda GL-Max yang nangkring di posisi berikutnya. Konsep modifikasi ini maksudnya retro cafe racer era 1970-an namun tetap masih enak dipakai sehari-hari. Mungkin para sobat pengunjung setia blog ini atau kebetulan lagi nyasar memiliki honda GL dan termasuk penggila jamannya baru muncul orde barunya pak harto bisa merubah GL-Max jadi cafe racer ini walaupun tidak murni meniru motor balap zaman dulu.

Untuk mendapatkan Modifikasi honda GL Max Ala Cafe Racer 1970-an, maka sobat harus merelakan motor GL Maxnya di rombak ulang. Mild cafe racer cuma penyebutan dari Eric si perombak motor. Supaya karyanya berbeda dengan modifikasi gaya café racer. Kalau mengacu café racer 1970-an, beda tipis dengan café racer 1960-an. Ada fairing kecil melindungi lampu depan. Headlamp ini seperti Harley-Davidsoon XLCR yang nongol 1977.
“Fairing mungil ini dari EMGO Jepang, sebenarnya untuk motor 400 cc ke atas,” kata Eric yang bermarkas di kawasan Gubeng Kertajaya, Surabaya. Baju EMGO dirancang ulang sesuai ukuran GL-Max. “Nantinya diproduksi massal,” kata Eric.

Perbedaan lainnya, enggak banyak diubah. Kalau mengadopsi café race sejati pastinya tangki dibikin membulat atau persegi agak gepeng.
CAFÉ LATTE YANG BUKAN KOPI
Cafe latte itu jenis kopi. Bukan aliran modif saingannya cafe racer. Maksud Eric Caprin, unsur café latte ada pada pemilihan warna yang cokelat putih. Putihnya pun putih susu dikombinasikan di beberapa bagian dengan cokelat yang mengarah ke cream.

“Jenis putihnya briliant white dan carbon bronze pearl. Efeknya bisa terlihat cokelat tembaga atau bronze dan abu-abu tua alias silver karbon. Ini diambil dari warna mobil Honda CRV,” tutup Eric.

Data Modifikasi GL Max Ala Cafe Racer 1970-an

  • Ban depan : IRC NR 2,75 x 17
  • Ban belakang : Ranger 3,50 x 17
  • Pelek depan : TDR U-shape 1,60 x 17
  • Pelek belakang : TDR U-shape 1,85 x 17
Sumber : http://motorplus.otomotifnet.com/

OK, akhiri dulu postingan hasil nembak ini semoga bermanfaat dan selamat mencoba Modifikasi GL Max Ala Cafe Racer 1970-an

Comments

  1. Informasinya mantap, sepertinya jadi blog khusus poara pencinta Motor-motor Jadul

    ReplyDelete

Mohon diperhatikan
1. No Spam
2. No Link