Cara Membuat Subdomain Blog

Alimadura.com Cara Membuat Subdomain Blog - Subdomain merupakan bagian dari sebuah nama domain utama dimana pengertian domain sudah di bahas pada postingan pengertian domain dan fungsinya. Biasanya, subdomain ada di depan domain utama dan dipisah dengan tanda titik, seperti contohnya kerja.alimadura.com atau url.alimadura.com, dimana kata kerja dan url merupakan subdomain alimadura.com yang merupakan domain induk dari blog ini. Sedangkan postingan ini akan menjelas tentang cara membuat subdomain. Sebenarnya cara ini bukan cara baru karena postingan seperti ini banyak bertebaran di tetangga  sebelah. Tapi walaupun sudah banyak, tidak salahnya blog ini juga share tentang cara membuat sub domain.

Cara membuat subdomain blog

  • Silahkan login ke cpanel hosting anda, misalnya ketikan http://namadomainanda.com/cpanel
  • Masuk ke menu subdomain dengan memilih icon subdomain di cpanel
  • Di kolom subdomain silahkan masukkan nama subdomain yang kita inginkan, misal jika ingin membuat subdomain alimadura.bloggermadura.com, maka cukup kita isi kolom tersebut dengan alimadura
  • Pada kolom Documen Root akan terisi secara otomatis dimana letak file document kita
  • Klik create, maka akan tercipta subdomain baru.
Setelah pembuatan subdomain selesai maka akan tercipta sebuah folder baru di public_html dengan nama folder yang sama dengan nama subdomain yang kita buat, misal kita membuat alimadura.bloggermadura.com, maka akan tercipta folder bernama alimadura di directory public_html/alimadura. Dan jika kita ingin mengisi subdomain dengan file website maka file website tinggal di upload atau diinstall pada folder alimadura tadi.

Itulah informasi yang dapat diberikan alimadura.com, semoga bermanfaat tentang Cara Membuat Subdomain Blog

2 Comments

  1. blm bgitu faham saya sob ttg mmbuat subdomain blog..
    thanks for sharing!

    ReplyDelete
    Replies
    1. mungkin krna agan belum memiliki domain TLD sehinga agan kurang begitu paham. cara ini bisa dicoba setelah agan memiliki domain TLD

      Delete

Mohon diperhatikan
1. No Spam
2. No Link